IMFW x Shopee Siap Bangkitkan Gairah Industri Fashion Modest Indonesia


Kegiatan akbar fashion modest tahunan terbesar di Tanah Air, yakni Indonesia Modest Fashion Week (IMFW) berkolaborasi dengan Shopee digelar pada 17-20 Desember. Meski dilaksanakan secara virtual namun acara IMFW x Shopee dipastikan tetap meriah dengan menghadirkan puluhan desainer modest ternama dari dalam dan luar negeri. Bagi sobat mantul yang lagi bersiap untuk belanja, tenang saja karena akan ada ratusan tenant dengan beragam pilihan busana.

Di tengah pandemi, IMFW tetap berusaha untuk maksimal dalam upaya mendorong Indonesia menuju pusat modest fashion dunia. Tak tanggung-tanggung, IMFW x Shopee kali ini akan melibatkan asosiasi modest fashion dunia diantaranya adalah Miami Modest Fashion Week, Russia Modest Fashion Week, America Modest Fashion Week serta Australia Modest Fashion Week.


Jenny Tjahyawati selaku pendiri IMFW merasa yakin dengan potensi Indonesia yang diprediksi kuat mampu bersaing di pasar internasional dengan kekayaan wastra nusantara. Tampilan virtual fashion show dan pekan belanja online IMFW x Shopee ini diyakini menjadi sebuah kesempatan bagi para desainer untuk menunjukkan karya-karya terbaiknya kehadapan mata dunia.

"Kami sadar bahwa kiprah industri modest fashion Indonesia sangatlah potensial serta pertumbuhan pasarnya pun sangat menggairahkan dari waktu ke waktu. Dengan menggandeng asosiasi modest fashion dunia di panggung modest fashion di Tanah Air, harapannya industri ini akan semakin maju dan berdaya saing," papar Jeny Tjahyawati.

Dengan mengusung tema 'Modest Revolution', IMFW x Shopee diharapkan bisa menciptakan revolusi gaya busana muslim yang menghadirkan konsep berbusana modest bergaya muda, modern dan fashionable. Pastinya ini cocok sekali buat sobat mantul untuk mencari inspirasi gaya busana muslim agar terlihat tetap kece. (GR)


Posting Komentar untuk " IMFW x Shopee Siap Bangkitkan Gairah Industri Fashion Modest Indonesia"

SimpleWordPress